BERITA

Sekdaprov Lampung Raih Penghargaan di Askompsi Digital Leadership Government Award 2025

12
×

Sekdaprov Lampung Raih Penghargaan di Askompsi Digital Leadership Government Award 2025

Sebarkan artikel ini
Sekdaprov Lampung Dinobatkan sebagai Sekda Terbaik di Askompsi Digital Leadership 2025
Sekdaprov Lampung Dinobatkan sebagai Sekda Terbaik di Askompsi Digital Leadership 2025

Media90 – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung, Marindo Kurniawan, meraih Penghargaan Sekda Terbaik Kategori Vision dan berhasil menempati posisi keempat nasional pada ajang Askompsi Digital Leadership Government Award 2025 yang digelar di Surabaya, Kamis (20/11/2025).

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Dirjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, Restuardy Daud, kepada Sekdaprov Lampung yang diwakili oleh Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Ganjar Jationo.

Ajang Askompsi Digital Leadership Government Award 2025 merupakan program penghargaan bergengsi yang digelar Asosiasi Kepala Dinas Kominfo se-Indonesia (Askompsi) bersama Kementerian Dalam Negeri. Program ini memberikan apresiasi kepada para Sekda provinsi maupun kabupaten/kota yang menunjukkan kepemimpinan kuat dalam transformasi digital pemerintahan. Dari seluruh peserta, hanya lima Sekda provinsi yang berhasil masuk ke jajaran terbaik.

Baca Juga:  Kirim 170 Atlet ke Popnas dan Peparpenas 2025, Dispora Lampung Targetkan Prestasi Lebih Baik

Untuk kategori Sekda Provinsi, lima penerima penghargaan terbaik adalah:

  1. Sekdaprov Kalimantan Timur

  2. Sekdaprov Jawa Timur

  3. Sekdaprov Sumatera Barat

  4. Sekdaprov Lampung

  5. Sekdaprov Sulawesi Tenggara

Capaian ini menjadi bukti komitmen Sekdaprov Lampung dalam memperkuat tata kelola pemerintahan berbasis digital, meningkatkan efisiensi layanan publik, dan mendorong inovasi yang selaras dengan arah transformasi digital nasional.

Acara penganugerahan turut dihadiri jajaran pejabat pemerintah dari berbagai daerah di Indonesia. Prestasi yang diraih Marindo Kurniawan ini diharapkan semakin memacu semangat jajaran Pemprov Lampung untuk terus menghadirkan pemerintahan yang adaptif, efektif, dan berorientasi pada pelayanan publik yang lebih baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *