BERITA

Lima Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games 2025 Bakal Terima Penghargaan Kapolri

1
×

Lima Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games 2025 Bakal Terima Penghargaan Kapolri

Sebarkan artikel ini
Lima Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games Akan Dapat Penghargaan Kapolri, Empat Diangkat Jadi Polisi
Lima Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games Akan Dapat Penghargaan Kapolri, Empat Diangkat Jadi Polisi

Media90 – Lima atlet asal Lampung yang meraih medali pada ajang olahraga tingkat Asia Tenggara bertajuk SEA Games 2025, akan memperoleh penghargaan dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi negara atas prestasi para atlet yang telah membawa nama Indonesia di kancah internasional.

Wakil Ketua Umum KONI Lampung, Riagus Ria, menyampaikan bahwa dari lima atlet peraih medali tersebut, empat di antaranya akan mendapatkan penghargaan berupa penerimaan sebagai anggota Polri. Sementara satu atlet lainnya yang telah berstatus anggota Polri akan memperoleh kenaikan pangkat luar biasa.

“Dari lima atlet asal Lampung yang meraih medali, empat di antaranya bakal mendapatkan penghargaan berupa diterima sebagai anggota Polri,” ujar Riagus Ria dalam keterangannya, Rabu (14/1/2026).

Satu atlet yang telah menjadi anggota Polri adalah Nur Halim Arlendi dari cabang olahraga karate, yang saat ini berpangkat Bripda. Nur Halim akan menerima penghargaan berupa kenaikan pangkat luar biasa dari Kapolri.

Sementara empat atlet lainnya yang berpotensi diterima sebagai anggota Polri yaitu:

  • Nabila Maharani – Tinju putri, peraih medali perak

  • Sadan Ahmed Sidik Lisanaka – Pencak silat, peraih medali perunggu

  • Sevi Nurul Aini – Kick boxing, peraih medali perunggu

  • Indah Permata Sari – Judo, peraih medali perak (dalam proses pengusulan)

Satu Atlet Masih Dalam Proses Pengusulan

Riagus menambahkan bahwa nama Indah Permata Sari, atlet judo peraih medali perak, kemungkinan belum terdeteksi oleh tim dari Polri sehingga perlu diajukan melalui mekanisme terpisah.

“Satu atlet lainnya dari Lampung yakni Indah Permata Sari, mungkin belum terdeteksi oleh tim dari Polri sehingga perlu diusulkan secara terpisah dan diharapkan juga akan diakomodir Polri,” jelasnya.

Menurutnya, pengusulan ini sudah diperkuat oleh KONI Lampung karena Indah dinilai sebagai potensi besar yang telah menunjukkan prestasi di level Asia bahkan dunia bersama Timnas Judo Indonesia.

Penghargaan Diharapkan Jadi Motivasi Atlet

Riagus menilai penghargaan dari Kapolri merupakan bentuk perhatian negara yang mampu membangkitkan motivasi para atlet.

“Ini penghargaan luar biasa yang memberi arti serta dorongan semangat kepada para atlet. Ini juga memotivasi atlet lainnya untuk berprestasi lebih baik, karena negara sangat menghargai prestasi atlet saat ini,” ujarnya.

Pengprov Judo Turut Perjuangkan

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov PJSI Lampung, Kompol Sukamso, juga menegaskan bahwa pihaknya tengah mengupayakan agar Indah dapat ikut diakomodir dalam penerimaan anggota Polri.

“Kami berupaya memperjuangkan Indah Permata Sari, selain melalui PB PJSI juga langsung ke Polri. Semoga ini bisa diakomodir,” kata Kompol Sukamso.

Ia menyebut sebelumnya hanya atlet yang sudah menjadi anggota Polri yang diminta untuk diusulkan. Namun belakangan muncul peluang bagi atlet non-Polri yang berminat menjadi anggota Polri.

“Ada beberapa atlet non-Polri yang punya keinginan menjadi anggota Polri. Kami berharap prosesnya dimudahkan, dan semua jalur sudah kami coba komunikasikan,” tambahnya.

Penghargaan dari Kapolri ini diharapkan menjadi stimulus bagi daerah maupun federasi olahraga untuk terus mencetak atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama Indonesia di ajang internasional.

Baca Juga:  Tukar Guling Jabatan di Polres Pringsewu: Kasat Narkoba, Kapolsek Pagelaran, dan Kapolsek Gadingrejo Berganti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *