NASIONAL

Isu Bjorka Kembali Ramai, Akun @bjorkanism Tulis Sindiran Tajam di Instagram

56
×

Isu Bjorka Kembali Ramai, Akun @bjorkanism Tulis Sindiran Tajam di Instagram

Sebarkan artikel ini
Akun bjorkanism Muncul Usai Penangkapan, Netizen: Bjorka Masih Bebas?
Akun bjorkanism Muncul Usai Penangkapan, Netizen: Bjorka Masih Bebas?

Media90 – Isu peretasan yang melibatkan Bjorka kembali menjadi sorotan publik. Meski pihak aparat sebelumnya mengumumkan telah menangkap pelaku, tiba-tiba muncul akun Instagram baru bernama @bjorkanism yang langsung menarik perhatian.

Akun ini menulis sindiran tajam melalui Instagram Story:

“Yes im still ALIVE and FREE just take care of your stupid nutrition agency, focus on the issues in your country, dont talk about me, before i reveal that damn data,” tulis akun tersebut.

Unggahan ini seolah menegaskan bahwa sosok Bjorka masih bebas berkeliaran, memicu spekulasi baru di kalangan netizen.

Netizen Ragukan Penangkapan Sebelumnya

Kemunculan akun ini langsung menuai beragam komentar dari warganet. Banyak yang meragukan penangkapan sebelumnya dan menilai itu hanya pencitraan.

Beberapa komentar netizen antara lain:

  • @faqihh43: “Nangkep bandar judol aja ga bisa, boro-boro nangkep hacker.”

  • @panca_watih: “Yang ditangkap kemarin kang parkir kah?”

  • @ibnuyudho: “Selama password data lembaga pemerintahan masih Admin1234, apa yang bisa diharapin.”

  • @shxfrxx_: “Melacak HP hilang aja susah, apalagi hacker kelas dunia.”

Tak sedikit netizen menyebut bahwa sosok yang diamankan polisi hanyalah “Bjorka KW”, sehingga keaslian penangkapan kembali dipertanyakan.

Baca Juga:  Melangkah ke Depan: Kampus Entrepreneurship Festival Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Malahayati Dimulai Besok!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *